Telkomsel: Bangun Infrastruktur 4G Bak Telur dan Ayam



Lampung - Telkomsel memang tengah gencar membangun jaringan 4G LTE di seluruh pelosok wilayah Indonesia. Meski demikian, membangun jaringan 4G ini disebut Telkomsel bak telur dan ayam.

Ungkapan telur dan ayam yang diutarakan oleh Direktur Utama Telkomsel, Ririek Adriansyah ini merujuk pada pembangunan jaringan yang menjangkau ke daerah-daerah, di mana mungkin penetrasi handset 4G masih lemah.

"Jadi, salah satu pertimbangan kami membangun 4G, di samping ketersediaan infrastruktur, itu juga penetrasi handset 4G. Kan percuma juga kalau misalnya 4G kami bangun tapi handset masih sedikit," ucapnya.

Ayam dan telurnya, lanjut Ririek, karena ternyata ketika dibangun 4G, maka hal tersebut turut mendorong pertumbuhan dari penetrasi handset 4G. Nah, hal ini nyatanya juga menjadi pertimbangan Telkomsel untuk lebih agresif membangun jaringan 4G.

"Lebih agresif membangun 4G, tidak melulu menunggu handset-nya naik. Dan sekarang kan handset 4G sendiri juga mulai murah," tutur Ririek.

Telkomsel sendiri baru saja meresmikan jaringan 4G di 154 Ibu Kota Kabupaten (IKK) yang ada di wilayah Sumatera. Dari sana, Ririek menegaskan apabila akan ada pembangunan di IKK lain secara bertahap.

"Telkomsel selalu melihat lebih penting populasi, bukan geografis. Saat ini layanan Telkomsel sudah menjangkau 95% populasi Indonesia secara umum (2G, 3G, dan 4G). Nah, khusus 4G mungkin sekitar 20%-30% dan ini harus ditingkatkan," paparnya.

Untuk membangun infrastruktur 4G, Telkomsel memiliki rencana untuk mengalokasikan 70% dari dana Capex (Capital Expenditure) atau belanja modal. Dana Capex Telkomsel menurut Ririek diambil dari 15% pendapatan.

Pendapatan yang diterima Telkomsel tahun 2016 lalu menurut laporan berjumlah Rp 86 triliun. Bila diambil 15%-nya, maka Capex Telkomsel berjumlah Rp 12,9 triliun. Dari situ Telkomsel akan memakai sekitar Rp 9 triliun untuk pembangunan infrastruktur 4G.

(mag/yud)


Sumber

0 Response to "Telkomsel: Bangun Infrastruktur 4G Bak Telur dan Ayam"

Post a Comment

ADS-1

ADS-2

ADS-3

ADS-4